Biaya Masuk SDIT Al Madinah dan SPP Bulanannya

Pendaftaran baru untuk semua siswa termasuk di jenjang sekolah dasar sudah mulai terselenggara. Karena itulah banyak orang tua mulai mencari tahu nama-nama sekolah terbaik yang akan mereka daftarkan untuk buah hatinya. Ramai orang tua tertarik memasukkan anak mereka sebagai salah satu peserta didik di sekolah jenis swasta. Alasannya pun beragam namun yang utama adalah mereka ingin fasilitas lebih mumpuni untuk buah hatinya.

Memang ada banyak fasilitas yang lebih memadai dan akan didapatkan peserta didik di sekolah swasta. Sekolah Islam Terpadu Al Madinah misalnya, lembaga pendidikan tersebut menghadirkan sistem pembelajaran unggulan yang akan berpengaruh terhadap tumbuh kembang siswa siswinya selama mereka mengenyam di bangku pendidikan sekolah dasar sekalipun. Jika Anda tertarik mendaftarkan si kecil di sini, berikut ada informasi tentang SIT Al Madinah selengkapnya.

Daftar Harga di SDIT Al Madinah

SIT Al Madinah atau Sekolah Islam Terpadu Al Madinah berdiri sejak tahun 2004 silam untuk jenjang SMP dan SMA. Barulah pada tahun 2005 lalu pihaknya membangun untuk jenjang TK dan SD. Saat ini SD Al Madinah sudah sukses mendidik siswanya yang berjumlah sebanyak 1.200 orang. Sekolah Dasar Islam Terpadu Al Madinah merupakan sekolah yang mengembangkan potensi diri di dalam siswa lewat proses pembelajaran baik dari aspek afektif, kognitif.

Sistem pembelajaran lainnya adalah psikomotor yang berlangsung dengan sistem pendidikan terpadu. Di mana SDIT AL Madinah memadukan pengajaran IPTEK dengan pengetahuan tentang agama yakni Iman dan Taqwa ata IMTAQ. Selain itu mereka juga memadukan pendidikan umum dengan fokus orientasi pendidikan Qurani serta berkarakter islami.

Jika Anda tertarik dengan sistem pembelajaran yang mereka tawarkan, berikut ada informasi pembiayaan untuk bersekolah di SDIT AL Madinah.

  1. Infak pendidikan Rp 9.650.000
  2. SPP perbulan Rp 1.200.000
  3. Biaya lainnya:
    • Qurban 1 tahun Rp 100.000
    • Asuransi siswa 1 tahun Rp 50.000
    • ZIS pembangunan masjid Rp 250.000
    • Santunan bakti sosial Rp 200.000
    • Zakat idul fitri Rp 30.000
    • Megazine Al Madinah Rp 120.000
    • Sanlat 1 tahun Rp 50.000
    • Kunjungan belajar tahun 1 Rp 150.000

Detail Sekolah SDIT Al Madinah

Berdiri di atas tanang tak kurang dari 45.000 m2, SDIT AL Madinah benar-benar menjadi daya tarik tersendiri untuk orang tua yang hendak menyekolahkan putra putrinya di salah satu sekolah unggulan. Dengan jumlah siswa SD IT Al Madinah yang kini mencapai 1092 siswa menjadikannya sebagai salah satu sekolah dengan jumlah peserta didik besar untuk ukuran jenis sekolah swasta dengan kisaran biaya menengah ke atas.

Lihat juga: Daftar SD di Kab. Bogor Beserta Alamatnya

Ketika masa pandemi terjadi, Al Madinah menyelenggarakan sistem pembelajaran Daring Plus. Sistem pembelajaran tersebut, sekolah membuat proyek bulletin virtual dengan Bahasa Inggris dan Bahasa Arab. Hal ini berupa video percakapan dengan tema yang berbeda di setiap minggunya. Belum lagi adanya penambahan sarana serta infrastruktur selama pandemic berlangsung.

Kesigapan mereka inilah yang membuat SDIT Al Madinah menjadi salah satu sekolah unggulan dan paling favorit terutama di kawasan Kabupaten Bogor. Tak mengherankan jika banyak orang tua yang berdomisili sekitar Bogor menjatuhkan pilihan untuk menyekolahkan anak mereka di dalam SDIT Al Madinah.

Di samping itu, SDIT Al Madinah menggunakan kurikulum yang bernama IPTAQ. Target kurikulum tersebut yakni adanya pergantian sikap dan perilaku peserta didik ke arah sikap islami dan Qur’ani.

Alamat 

Jalan Sukahati nomor 36 Karadenan, Cibinong Kab. Bogor.

Kontak

Leave a Comment