Pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru UNJ Universitas Negeri Jakarta

Bagi kamu lulusan siswa baik SMA/MA/SMK dan sederajat yang ingin melanjutkan di Diploma D3, Sarjana S1 UNJ dan lulusan S1/S2 yang ingin mengambil program Magister S2 dan Doktor S3. Bisa menyimak informasi selengkapnya dari cara masuk pendaftaran hingga menjadi mahasiswa.

UNJ merupakan salah satu perguruan tinggi negeri di Indonesia yang mencetak lulusan khususnya di jalur pendidikan.

Kampus UNJ berdiri sejak tahun 1964 dan berlokasi di Jl. R Mangun Muka Raya No 11, Rawamangun Jakarta Timur.

Buat kamu yang ingin mengetahui semua proses alur masuk di Universitas Negeri Jakarta. Selengkapnya akan di ulas di bawah ini.

Mengenal Universitas Negeri Jakarta

Mengenal Universitas Negeri Jakarta

Di UNJ menerima calon mahasiswa baru untuk program pendidikan dari D3, S1, S2 dan S3. Di mana terdapat beberapa jalur masuk yang bisa ditempuh untuk masuk di PTN di Indonesia ini.

Buat yang masih bingung mau mengambil jurusan apa untuk masuk di UNJ. Bisa simak dibawah ini untuk daftar Fakultas yang tersedia.

Fakultas Universitas Negeri Jakarta

Berikut beberapa Fakultas yang tersedia di UNJ diantaranya:

  1. Fakultas Ilmu Pendidikan
  2. Fakultas Bahasa dan Seni
  3. Fakultas Matematka dan Ilmu Pengetahuan Alam
  4. Fakultas Ilmu Sosial
  5. Fakultas Teknik
  6. Fakultas Ilmu Keolahragaan
  7. Fakultas Ekonomi
  8. Fakultas Pendidikan Psikologi
  9. Pascasarjana

Pendaftaran penerimaan mahasiswa baru UNJ Universitas Negeri Jakarta

Jalur mandiri Pascasarjana

Untuk alur dari penerimaan mahasiswa baru UNJ khususnya Pascasarjana S2 dan S3 bisa dimak berikut:

  1. Membuat akun secara online.
  2. Melakukan login dan memilih prodi serta mencetak bukti tagihan.
  3. Melakukan pembayaran tagihan di bank yang sudah ditunjuk.
  4. Login kembali untuk pengisian biodata calon mahasiswa, upload foto terbaru dan mengisi riwayat pendidikan.
  5. Pemeriksaan data oleh pihak kampus UNJ.
  6. Mencetak bukti peserta ujian PENMABA.
  7. Seleksi PMB.
  8. Pengumuman PENMABA Pascasarjana.

Untuk seleksi dari program pascasarjana terbagi menjadi 3 gelombang. Mulai dari pendaftaran > pelaksanaan seleksi > pengumuman seleksi > daftar ulang > masa pengenalan akademik > perkuliahan perdana.

Untuk syarat dan ketentuan pendaftaran

  1. Sudah menyelesaikan jenjang S1 dan S2 dan sudah memiliki bukti kelulusan.
  2. Memiliki rancangan dari penelitian.
  3. Bagi pendaftaran program Doktor S3 harus memiliki surat rekomendasi dari calon pembimbing.
  4. Bagi yang sedang bekerja harus memiliki surat ijin dari atasan langsung di tempat bekerja.
  5. Pendaftar boleh mimilih maksimal 2 program studi.
  6. Wajib ikut persyaratan khusus diantaranya

Persyaratan khusus untuk pascasarjana

  1. IPK sarjana minimal 2,75 dan IPK Magister minimal 3,25.
  2. Ikut tes ujian berbasis TPA, bahasa Inggris dan Wawancara. Serta untuk calon mahasiswa program Doktor S3 wajib membuat rancangan penelitian proposal mini yang di presentasikan saat wawancara.

Untuk link pendaftaran program pascasarjana bisa simak disini http://pendaftaran.unj.ac.id/pascasarjana/

Jalur penerimaan SNMPTN

Bagi yang ingin masuk melalui jalur SNMPTN bisa langsung klik berikut Penerimaan mahasiswa baru perguruan tinggi negeri jalur SNMPTN terbaru.

Di mana pastikan kamu mengikuti seluruh syarat dan pendafatran yang ada dari LTMPT. Dan untuk jalur ini hanya tersedia untuk jenjang Sarjana S1.

Jalur penerimaan SBMPTN

Jalur ini di khususkan untuk yang ingin mengambil jenjang Sarjana S1. Di mana pastikan kamu sudah mengetaui alur dari Penerimaan mahasiswa baru perguruan tinggi negeri jalur SBMPTN terbaru.

Dan di jalur ini untuk nilai akademik yang tinggi dan berprestasi yang akan lebih mudah masuk melalui jalur SBMPTN.

Jalur mandiri Penmaba D3 dan S1

Untuk cara pendafatran khususnya jenjang D3 dan S1 di penmaba UNJ bisa mengikuti alur berikut:

  1. Membuat akun online di unj.ac.id dan register dengan email serta hp yang aktif.
  2. Login ke website pendaftaran.
  3. Setelah itu memilih kelompok ujian baik Saintek, Soshum dan Campuran. Jika sudah pilih program studi yang ingin kamu ikuti.
  4. Cetak bukti tagihan dan lakukan pembayaran 3 hari setelah melakukan pencetakan.
  5. Unduh cek tagihan yang berisikan nominal dan nomor pembayaran.
  6. Bayar tagihan di bank BNI baik atm, internet banking dan teller bank BNI.
  7. Login ke pendaftaran.unj.ac.id kembali jika sudah membayar menggunakan akun terdaftar.
  8. Isi data diri, nilai rapor dan unggah portfolio bagi studi Seni dan Olahraga.
  9. Cetak kartu tanda ujian PENMABA UNJ.

Untuk syarat mandiri penmaba D3 dan S1:

  1. Siswa SMA sederajat lulusan maksimal 2 tahun sebelumnya dari terbaru.
  2. Memiliki ijazah atau surat keterangan lulus terbaru.
  3. Memiliki kesehatan yang tidak menggangu saat proses belajar mengajar.
  4. Ujian dilakukan secara online
  5. Membayar biaya pendaftaran untuk Saintek atau Soshum 300 ribu dan Campuran 400 ribu. Dan jika ikut program keterampilan membayar sebesar Rp 300 ribu.

Jalur Mandiri prestasi

Di mana untuk biaya pendaftaran masuk ujian mandiri jalur prestasi membayar sebesar 400 ribu.

Untuk syarat diantaranya adalah:

  1. Siswa SMA atau sederajat tahun lulusan terbaru.
  2. Memiliki ijazah atau surat keterangan lulus.
  3. Kartu identitas berupa kartu mahasiswa atau e-KTP.
  4. Memiliki prestasi yang sudah ditentukan.

Prestasi yang ditentukan diantaranya adalah:

  1. Bidang Saintek.
  2. Bidang Sosial Humaniora.
  3. Bidang Seni dan Sastra.
  4. Bidang Olahraga.
  5. Bidang Musabaqah (seperti hafiz Alquran dll).

Untuk selengkapnya jalur ini bisa cek di https://penmaba.unj.ac.id/mandiri-prestasi/ mengenai informasi terbaru.

Leave a Comment