Pendaftaran penerimaan mahasiswa baru Universitas Nusa Mandiri membuka jenjang program untuk pmb D3, S1 dan S2 kelas reguler dan karyawan. Di mana kamu bisa mendapatkan seluruh informsi mengenai kampus Nusa Mandiri secara lengkap disini.
Mulai dari informasi tentang kampus, fasilitas yang tersedia, program studi dan juga persyaratan apa saja yang dipenuhi. Hingga informasi mengenai biaya masuk secara lengkap akan diulas berikut.
Daftar Isi:
Tentang Universitas Nusa Mandiri
Merupakan perguruan tinggi swasta di Jakarta, yang didirikan sejak tahun 8 Agustus 2021. Kampus ini berlokasi di Jalan Jatiwaringin No 2, Cipinang Melayu, Jakarta Timur.
Selain kampus utama yang berada di Jakarta Timur, kamu juga bisa mendatangi kampus cabang lainnya di lokasi yang berbeda baik di Jakarta Pusat, Depok dan Tangerang.
Di kampus ini setidaknya ada 2 program fakultas yang bisa kamu pilih untuk melanjutkan baik diploma, sarjana dan juga pascasarjana magister.
Mahasiswa nantinya juga bisa menikmati beberapa fasilitas yang tersedia di Universitas Nusa Mandiri diantaranya adalah:
- Perpustakaan.
- Ruang kelas yang nyaman,
- Studi center mahasiswa.
- Carrier informasi untuk alumni.
- Lab komputer.
- Area kampus yang dilengkapi dengan wifi internet.
- Aula.
- Lift.
Program studi di Universitas Nusa Mandiri
Mengenai program studi yang tersedia di Universitas Nusa Mandiri, kamu bisa mengambil salah satu dari beberapa programs studi yang telah disediakan.
Fakultas Ekonomi dan Bisnis
- Perhotelan (D3)
- Manajemen
- Bisnis Digital
Fakultas Teknologi Informasi
- Sains Data
- Sistem Informasi
- Informatika
- Ilmu Komputer (S2)
Pendaftaran penerimaan mahasiswa baru Universitas Nusa Mandiri
Mengenai alur yang tersedia untuk pendaftaran dan persyaratan apa saja yang bisa kamu ikuti untuk masuk ke Universitas Nusa Mandiri. Baik kelas pagi maupun sore, bisa melihat selengkapnya berikut.
Alur pendaftaran pmb Universitas Nusa Mandiri
Berikut mengenai alur dari pendaftaran yang dilakukan secara online, jika kamu memanfaatkan situs dari pmb MyNusa.
Selain dari situs pemdaftaran pmb, kamu juga bisa download terlebih dahulu melalui aplikasi MyNusa PMB Nusa Mandiri langsung di Android Playstore Google.
- Melakukan pendaftaran online di situs pmb.nusamandiri.ac.id atau via phone Android di situs daftar.nusamandiri.ac.id.
- Jika sudah lengkapi pendaftaran dengan isi register email, nomor hp yang aktif, foto dan ktp.
- Lalu lakukan pembayaran melalui bank tersedia seperti Mandiri, Permata, BCA maupun lewat Indomaret dan Alfamart.
- Jika kamu sudah membayar, maka sistem secara otomatis akan mengirimkan informasi ke alamat email dan whatsapp.
- Kamu bisa mengikuti ujian saringan masuk dengan materi berupa Pendidikan Pancasila, Pengetahuan Umum dan Bahasa Inggris. Yang mana ujian saringan masuk ini bisa dilakukan via Android apps maupun situs pmb online dengan memasukan email, nomor hp dan di bagian login pilih “ujian saringan” untuk mengikuti ujian.
- Jika kamu lulus, tersedia tombol “daftar ulang”.
- Dan semua ketentuan dari pendaftaran ulang akan dikirimkan via whatsapp dan email.
- Kamu lakukan pembayaran sesuai dengan nominal yang tertera sesuai program studi yang dipilih.
- Jika sudah login kembali dan isi form biodata dan upload berkas yang dibutuhkan.
- Download aplikasi E-KTM yang bisa di unduh lewat Playstore Android untuk mendapatkan virtual KTM.
- Masuk ke masa orientasi mahassiwa baru dan seminar inspirasi.
Persyaratan masuk pmb
Berikut mengenai persyaratan masuk untuk ujian penerimaan mahasiswa baru Universitas Nusa Mandiri sebagai berikut:
- Ijazah terbaru dilegalisir untuk lulusan SMA/SMK/MA dan sederajat.
- surat keterangan lulus dilegalisir.
- KTP.
- Kartu Keluarga.
- Akta Kelahiran.
- Nilai rapor semester 1 hingga 5.
Untuk alih jenjang dan pindahan
- Melampirkan surat keterangan pindah dari perguruan tinggi asal.
- Transkrip nilai semester yang berjalan dari perguruan tinggi asal sebelumnya.
- Jika alih jenjang D3 ke S1 lampirkan ijazah dan transkrip nilai yang dilegalisir oleh perguruan tinggi asal.
Untuk pascasarjana
- Ijazah dan transkrip nilai S1 dari perguruan tinggi asal legalisir.
- KTP.
- Kartu Keluarga.
- Akta Kelahiran.
- Mengikuti martikulasi jika beda program studi.
Informasi pendaftaran biata pendidikan
Berikut mengenai biaya sumbangan pendidikan mahasiswa baru untuk pmb tahun ajaran 2023/2024.
Semester ganjil (kuliah maret)
- Pendaftaran gelombang 1 sumbangan pendidikan Rp 1.875.000 di cicil 2x.
- Pendaftaran gelombang 2 sumbangan pendidikan Rp 2.250.000 di cicil 2x.
- Pendaftaran gelombang 3 sumbangan pendidikan Rp 2.700.000 di cicil 2x.
- Pendaftaran gelombang 4 sumbangan pendidikan Rp 3.375.000 di cicil 3x.
Semester genap (kuliah september)
- Pendaftaran gelombang 1 sumbangan pendidikan Rp 1.875.000 di cicil 2x.
- Pendaftaran gelombang 2 sumbangan pendidikan Rp 2.250.000 di cicil 2x.
- Pendaftaran gelombang 3 sumbangan pendidikan Rp 2.700.000 di cicil 2x.
- Pendaftaran gelombang 4 sumbangan pendidikan Rp 3.375.000 di cicil 3x.
- Pendaftaran gelombang 5 sumbangan pendidikan Rp 4.500.000 di cicil 3x.
- Pendaftaran gelombang 6 sumbangan pendidikan Rp 5.625.000 di cicil 3x.
Jalur beasiswa KIP
Di mana kamu bisa menikmati fasilitas beasiswa yang disediakan oleh pemerintah Indonesia. Jalur KIP Kuliah ini diperuntukan untuk siswa/i lulusan SMA/MA/SMK dan sederajat yang ingin melanjutkan ke sarkana Universitas Nusa Mandiri.
Pastikan sudah memiliki kartu KIP dan termasuk ke siswa/i tidak mampu namun berprestasi. Mengenai informasi pertanyaan seputar KIP bisa hubungi nomor informasi pendaftaran dibawah.
Informasi pendaftaran
Bagi yang kesulitan dalam proses pendaftaran secara online bisa hubungi dinomor yang tersedia sebagai berikut:
- Whatsapp chat only: 0812 1832 3939
- Telp: 021 8005 722