Bagi anda yang ingin melanjutkan kuliah tetapi tidak ingin membuang waktu lama-lama hingga bertahun-tahun, maka anda bisa memilih program D1. Simak rekomendasi kuliah D1 di Jakarta bagi anda yang berdomisili di Jakarta dan sekitarnya atau bagi anda yang ingin ke Jakarta untuk melanjutkan pendidikan di bangku kuliah.
Mengapa memilih program D1? Sekedar informasi, bahwa lulus kuliah tidak selalu bergelar Sarjana tapi juga bisa Ahli Pratama dengan gelar D1, Ahli Muda dengan gelar D2, Ahli Madya dengan gelar D3, maupun Sarjana Terapan dengan gelar D4.
D1 sendiri adalah program pendidikan diploma dengan jangka waktu perkuliahan paling pendek dimana untuk lulus hanya dibutuhkan satu tahun saja. Dalam kurun waktu tersebut, ada sekitar 32 SKS yang harus dituntaskan dalam dua semester. Dan pada akhir perkuliahan, umumnya ada laporan karya ilmiah dan kerja praktik sebagai syarat kelulusan.
Dengan masa kuliah yang pendek, maka tidak heran apabila program kuliah D1 tetap menjadi peminat banyak pelajar yang ingin menuntut ilmu atau spesialisasi pada bidang tertentu dengan waktu lulus yang sangat singkat. Berbeda halnya dengan program sarjana S1 yang umumnya membutuhkan waktu 4 tahun bahkan bisa lebih tergantung SKS yang telah diselesaikan. Seperti yang kami sebutkan diatas dimana dengan masa kuliah yang singkat, umumnya program D1 mengedepankan suatu keterampilan yang siap kerja.
Maka dari itu sesuai dengan judul diatas, maka kali ini kami akan membagikan rekomendasi kuliah D1 di Jakarta bagi anda yang berdomisili di Jakarta dan sekitarnya dimana di Jakarta sendiri tersedia beberapa pilihan perguruan tinggi yang menawarkan program D1.
Sebut saja seperti Politeknik APP Jakarta yang di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan dimana kampus yang berada di bawah pengelolaan Kementerian Perindustrian membuka pendaftaran untuk jenjang D1 dengan program Logistik yang terselenggara atas kerja sama dengan Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres, Pos dan Logistik Indonesia (ASPERINDO).
Untuk lebih jelasnya, maka berikut rekomendasi kuliah D1 di Jakarta lengkap dengan biayanya yang bisa anda simak sebagai berikut.
Kuliah D1 di Jakarta Lengkap Biaya
Politeknik APP Jakarta (nomor kontak 021 – 7867382)
- Pendaftaran : Rp150.000
- SPP : Gratis
- Biaya Sidang Tugas Akhir : Gratis
- Biaya Wisuda : Gratis
Politeknik Sahid Roxy (nomor kontak 0856 9166 5384)
- Pendaftaran : Rp350.000
- Semester 1 : Rp13.075.000
- Semester 2 : Rp6.925.000
ASA Indonesia University (ASAINDO) (nomor kontak 021 – 8629472)
- Pendaftaran : Rp200.000
- D1 Hotel Operation : Rp9.000.000 per semester
- D1 Assistant Chef : Rp10.500.000 per semester
Politeknik Negeri Jakarta (nomor kontak 021 – 7270036)
- UKT 5 : Rp5.900.000 per semester
- UKT 6 : Rp6.700.000 per semester
- UKT 7 : Rp7.600.000 per semester
- UKT 8 : Rp8.500.000 per semester
Sebagai catatan, tarif tersebut tidak terikat dan bisa berubah sewaktu-waktu tergantung dengan kebijakan kampus masing-masing.
Demikian informasi mengenai rekomendasi kuliah D1 di Jakarta lengkap dengan biayanya. Semoga berguna dan bermanfaat bagi anda yang melanjutkan pendidikan di bangku kuliah dengan program D1 untuk menambah ilmu dan keterampilan anda.