Biaya kuliah atau harga masuk kuliah di Universitas Cenderawasih kini sudah menyesuaikan dengan penghasilan orang tua. Itu artinya, bagi calon mahasiswa baru yang kurang mampu secara ekonomi memiliki kesempatan kuliah di perguruan tinggi terbaik.
Adapun biaya kuliah di Uncen sudah menggunakan sistem UKT, meski biasanya besaran biaya yang dibebankan akan berbeda setiap fakultas, namun tetap berdasarkan pada kemampuan ekonomi orang tua atau wali mahasiswa baru yang mendaftar di Uncen.
Jika penasaran dengan biaya kuliah di Universitas Cenderawasih atau Uncen, dibawah ini ada rincian biaya yang harus disiapkan sebelum melakukan pendaftaran mahasiswa baru, di mana besaran biayanya berdasarkan kategori UKT. Berikut informasinya.
Tentang Universitas Cenderawasih
Universitas Cenderawasih atau dikenal dengan sebutan Uncen adalah salah satu perguruan tinggi negeri di kota Jayapura, Papua. Sebagai Universitas tertua, Uncen berhasil mencetak lulusan-lulusan yang terbukti mampu berkontribusi dalam berbagai bidang.
Tak heran, jika Universitas Cenderawasih banyak diminati dan menjadi tujuan calon mahasiswa baru untuk melanjutkan pendidikannya. Apalagi Uncen sudah menerapkan sistem UKT sehingga sangat membantu mahasiswa kurang mampu secara ekonomi.
Melalui sistem UKT, biaya kuliah menjadi lebih terjangkau dan tidak membebani para orang tua mahasiswa, hal ini karena biaya yang harus dibayarkan selama masa kuliah sesuai dengan besaran penghasilan orang tua, serta tanpa ada biaya tambahan lainnya.
Biaya Kuliah di Universitas Cenderawasih
Untuk besaran biaya kuliah atau harga masuk kuliah di Universitas Cenderawasih dengan UKT, biaya yang harus dibayarkan per semester bisa lebih ringan. Hal ini karena biaya kuliah di Uncen disesuaikan dengan kelompok atau penghasilan orang tua mahasiswa.
Semakin rendah penghasilan orang tua, maka akan semakin ringan biaya yang ditanggung mahasiswa untuk kuliah di Uncen. Dengan begitu, setiap pelajar memiliki kesempatan untuk mendapatkan pendidikan terbaik dalam meraih cita-citanya.
Berapa biaya kuliah di Universitas Cenderawasih dengan UKT? Adapun besaran biayanya berdasarkan program studi dan kelompok UKT yang bisa dipilih oleh calon mahasiswa. Untuk lebih jelasnya bisa lihat pada tabel rincian biaya kuliah di Uncen di bawah ini.
Pembayaran UKT (Uang Kuliah Tunggal) untuk masing-masing program studi dilakukan setiap semester tanpa ada biaya tambahan lainnya, sehingga mahasiswa hanya perlu membayar uang UKT saja sampai lulus kuliah dan meraih gelar di Universitas Cenderawasih.
Biaya kuliah atau harga masuk kuliah di Universitas Cenderawasih dengan UKT tidak hanya berlaku untuk mahasiswa yang diterima jalur SNMPTN dan SBMPTN, namun seleksi jalur mandiri pun biayanya sama tidak ada pungutan uang gedung atau uang pangkal.
Berminat kuliah di Universitas Cenderawasih? Kamu bisa melakukan pendaftaran penerimaan mahasiswa baru melalui jalur seleksi yang disediakan pihak kampus, untuk informasi lebih lengkapnya, maka bisa kunjungi halaman website resmi kampus Uncen.
Beasiswa Universitas Cenderawasih
Ada berbagai beasiswa yang diberikan Universitas Cenderawasih bagi mahasiswa kurang mampu secara ekonomi, antara lain Beasiswa LPDP, Beasiswa Bidikmisi, Beasiswa BBM (Bantuan Belajar Mahasiswa) atau PPA (Peningkatan Prestasi Akademik) Beasiswa Pemerintah.
Selain iru, ada juga beasiswa berupa kesempatan mengikuti pertukaran pelajar antar-negara, salah satunya program Global Undergraduate Exchange. Jika tertarik dengan beasiswa ini, kamu bisa mencobanya untuk kuliah selama satu tahun di luar negeri.
Demikian informasi tentang biaya kuliah dan harga masuk kuliah di Universitas Cenderawasih tahun ajaran 2022-2023, mahasiswa juga bisa mencoba mengajukan beasiswa yang disediakan pihak kampus. Yuk, daftar kuliah di Universitas Cenderawasih!