Contoh Soal Psikotes SMA (Intelegensi, Ketelitian, Sinonim, Analogi, Dll.)

Nilai psikotes menjadi salah satu bahan pertimbangan agar bisa masuk ke SMA favorit di beberapa kota besar. Beberapa sekolah favorit memang menerapkan sistem psikotes bagi calon siswa baru yang akan menjadi siswa di sekolah tersebut. Hal ini dilakukan sebagai proses seleksi, mengingat banyak calon siswa yang ingin bergabung dan menjadi bagian siswa di sekolah favorit.

Biasanya sekolah favorit akan mengadakan psikotes dalam dua tahap. Pertama saat menyeleksi calon siswa baru, kedua saat menentukan kelas unggulan. Bagi siswa dengan karakter pola pikir yang rasional dan kritis, maka biasanya akan mendapat nilai psikotes tinggi serta akan masuk ke dalam kelas unggulan. 

Contoh Soal Psikotes SMA

Banyak calon siswa yang penasaran tentang soal psikotes untuk masuk ke SMA Favorit. Tak hanya para siswa, bahkan orang tua juga ikut penasaran sebenarnya seperti apa saja soal-soal yang muncul saat psikotes untuk SMA? Berikut kami rangkum beberapa contoh soal psikotes SMA, yang bisa kamu pelajari.

I. Tes Intelegensi 

  1. 1. 10 + 8 x 3 – 6 : 3 =…..

Jawaban : 32 ( operasi penghitungan akan dimulai dari pembagian dan perkalian sehingga akan menjadi 10 + (8×3) – (6:3)= 32).

  1. 4, 8, 13, 19, ….

Jawaban : 26, karena ini adalah penjumlahan berantai mulai dari jarak 4 ke 8 adalah 4, lalu jarak 8 ke 13 adalah 5 dan seterusnya

II. Tes Ketelitian

Carilah kata yang tidak ada hubungannya di dalam daftar

  1. Kompor, Obeng, Palu, Martil,

Jawaban: Kompor, karena daftar di atas adalah nama alat bangunan sementara kompor tidak termasuk ke dalam daftar tersebut.

  1. Meter, Desi Meter, Mil, Gram

Jawaban: Gram, sebab daftar di atas adalah nama-nama alat pengukur jarak, sedangkan Gram adalah alat satuan berat

  1. Teri, Lumba-lumba, Hiu, Paus

Jawaban: Teri, karena teri tidak termasuk ke dalam jenis ikan yang memiliki badan besar seperti Paus, Hiu dan Lumba-lumba

III. Tes Kecerdasan Umum

Tes Sinonim 

Carilah kata yang memiliki makna atau arti yang sama, seperti yang telah ditentukan.

Contoh soal:

Debat = ……

a. Bantahan

b. Komentar

c. Permasalahan

d. Gagasan

Jawaban: a. Bantahan

1. Eksposisi = …..

a. Bahaya

b. Keterangan

c. Paparan

d. Gambaran 

Jawaban: c. Paparan

2. Relatif= …..

a. Biasa

b. Ukuran 

c. Nisbi

d. Statis

Jawaban: c. Nisbi

3. Renovasi=……

a. Pemugaran

b. pemagaran 

c. Peningkatan 

d. Pemekaran

Jawaban: a. Pemugaran

4. Balai Yasa=……

a. Rumah Makan

b. Rumah Sakit

c. Bengkel Lokomotif

d. Ruang Pertemuan 

Jawaban: c. Bengkel Lokomotif

5. Antariksawan Rusia=…..

a. Astronaut

b. Astronomi

c. Astronomika

d. Astronesia

Jawaban: a. Astronaut

IV. Tes Analogi

Pilihlah kata yang sepadan dan tepat untuk soal di bawah ini.

Contoh:

Telur – Berudu – Katak=…..

a. Bayi – Anak- anak – Remaja 

b. Siang – Sore – Malam

c. Makan – Tidur – Kenyang

d. Tidur – Mengantuk – Nyenyak

Jawaban : A

Soal

1. Gitar – Kayu – Musik 

a. Tari – adat – daerah

b. Motor – cuci – bengkel

c. Bola – karet – basket

d. Saus – cabai – tomat

Jawaban: c. Bola – karet – basket

2. Tembakau – Rokok – Kanker

a. Kambing – Sate – Darah tinggi

b. Sawit – Minyak – Goreng

c. Gandum – Kue – Makan

d. Kayu – Bara – Memasak

Jawaban: a. Kambing – Sate – Darah tinggi

3. Pekerjaan – Masalah – Frustasi 

a. Lemak – Kolesterol – Hipertensi

b. Air – Minum – Haus

c. Jatuh – Cedera – Khawatir

d. Ulangan – Lulus – Bahagia

Jawaban: c. Jatuh – Cedera – Khawatir

Itulah beberapa contoh soal psikotes SMA dari tim Datapendidikan.com yang bisa kalian pelajari lengkap dengan kunci jawaban.

Leave a Comment