Memasuki tahun ajaran baru para orang tua sibuk mempersiapkan pendidikan anak salah satunya buah hati yang baru masuk di sekolah dasar atau SD. Jenjang pendidikan SD merupakan saat yang penting bagi si kecil lantaran masa di mana dia mulai mengenal pembelajaran yang lebih serius. Apalagi di sini nantinya buah hati akan mengalami proses pembelajaran yang cukup lama yaitu mencapai 6 tahun.
Ada banyak sekolah dasar terbaik yang menjadi pilihan orang tua mulai dari negeri sampai swasta sekalipun. Cukup ramai orang tua yang memilih memberikan pendidikan dengan memasukkan putra putrinya ke sekolah dasar swasta karena berbagai pertimbangan. Misalnya saja supaya buah hati lebih fokus dalam menimba ilmu terutama yang berorientasi terhadap agama islam. Salah satu pilihan terbaik untuk sekolah dasar swasta Islam adalah Ar Rahman Islamic School.
Daftar Isi:
Daftar Harga Ar Rahman Islamic School Depok
Ar Rahman Islamic School merupakan sekolah islam yang menerapkan kurikulum berupa nasional plus dengan memakai program pembelajaran terpadu atau integrated study serta metode pembelajaran aktif yakni active learning. Selain itu pembelajaran tersaji dengan suasana yang menyenangkan yakni fun learning. Tak sampai di situ saja, pengembangan seluruh proses pada proses belajar dan mengajar pada murid akan berlangsung sebagai subyek.
Sementara pihak guru akan menjadi seorang fasilitator. Sementara itu materi pelajaran Ar Rahman Islamic School mengacu kepada kurikulum Departemen Pendidikan yang diperkaya dengan muatan islami atau Islamic Values. Selain itu mereka juga mengatakan kurikulum khas AIS. Sehingga tujuan dari Ar Rahman Islamic School adalah membentuk generasi ulul albab yang cerdas, beriman, mandiri, bertakwa, terampil serta berakhlakul karimah seperti yang diwujudkan.
Jika Anda tertarik memasukkan buah hati ke Ar Rahman Islamic School, berikut rincian biaya awal yang harus dibayarkan:
- Uang formulir Rp 450.000
- Uang gedung Rp 17.900.000
- Biaya kegiatan Rp 2.550.000
- Biaya Peralatan Rp 1.450.000
- Biaya komputer Rp 500.000
- Seragam Rp 1.250.000
- SPP per bulan Rp 1.200.000
Lihat juga: Daftar Lengkap Sekolah SD di Kota Depok
Detail Sekolah
Dengan kurikulum yang mengacu pada Departemen Pendidikan Nasional dengan muatan islami serta kurikulum khas AIS, Ar Rahman Islamic School menyelenggarakan kegiatan rutin yang wajib dilakukan siswa atau siswi antara lain:
Berbaris, ikar serta tiket masuk kelas
Sebelum memasuki kelas, siswa dibiasakan untuk baris berbaris terlebih dahulu. Selain itu mereka juga akan membacakan ikrar serta menjawab pertanyaan atau melantunkan hafalan surat. Hal ini sebagai tiket masuk ke kelas mereka. Kebiasaan tersebut menjadi rutinitas sebagai kedisiplinan, penguatan dalam hal komitmen serta penguatan materi pembelajaran yang sudah diberikan.
Upacara bendera
Setiap hari Senin, siswa atau siswi Ar Rahman Islamic School melakukan kegiatan upacara bendera. Tiap hari Jumat pagi sejak jam 07.30 sampai 08.00 pekan ke 1 dan 2, sema peserta didik melakukan Senam Kesehatan Jasmani atau SKJ, kegiatan ikrar dan bersih diri sekaligus lingkungan. Sedangkan tepat pekan ke 3 dan ke 4 akan ada kegiatan sholat dhuha, dzikir dan senandung Asmaul Husna.
Pembiasaan ibadah
Sementara itu untuk pembiasaan ibadah, para siswa SD hari mengikuti shalat dzuhur secara berjamaah setiap hari. Sedangkan untuk kelas 1 dan 2, shalat berjamaah akan dilakukan di dalam ruang kelas. Pihak guru akan membimbing bacaan serta mengawasi ketertiban gerakan-gerakan shalat yang siswanya lakukan.
Alamat
Jalan Bukit Cinere Raya nomor 150 C, Gandul Cinere Depok.
Kontak
- Email: info@arrahman-islamic.sch.id
- Telepon: 021 7533233
- HP: 081717279799